Friday, September 3, 2010

Konferensi tengah semester








Tangerang, 2-3 September 2010

Pada tanggal 2 dan 3 September 2010 ini kami melakukan Konferensi Tengah Semester (Mid Semester Conference/MSC) di sekolah.
APA?
KTS adalah waktu khusus yang diberikan oleh sekolah agar Orangtua, Siswa, dan Guru dapat bertemu dan berbagi informasi/pencapaian siswa/masalah yang mungkin terjadi sepanjang 1 term (tengah semester) ini.

DIMANA?
Kegiatan ini biasa dilakukan di sekolah (kelas dan luar kelas).

KAPAN?
Di sekolah tempat saya mengajar KTS dilakukan 2 kali dalan satu tahun, yaitu pada tengah semester 1 dan tengah semester 2.

SIAPA?
Selain menemui guru kelas, orangtua dan siswa juga dapat menemui para guru spesialis (musik, seni, olahraga, mandarin, dll) dan memperlihatkan/mendiskusikan apa saja yang telah mereka pelajari dalam kelas para guru spesialis ini.

BAGAIMANA?
Berikut adalah gambar yang dibuat oleh rekan kerja saya di sekolah (Pak AS) mengenai bagaimana melakukan konferensi siswa.

Semoga bermanfaat...

No comments:

Post a Comment